Krakatau Hipnotis Publik Asean Jazz Festival 2014

- Advertisement -

Magnet Krakatau Reunion

Asean Jazz Festival 2014 adalah kali keempat Krakatau Reunion tampil, setelah manggung di Java Jazz 2014 MaretKampoeng Jazz di Bandung dan main di Jazz Market JakartaTrie Utami ( vokal ), Dwiki Dharmawan ( piano / keyboards ), Indra Lesmana ( piano / keyboards ), Gilang Ramadhan ( drums ), Donny Suhendra ( gitar ) dan Pra Budi Dharma ( bas ), tampil dahsyat dengan repertoar 13 buah, sejak mereka rekaman perdana tahun 1986 lewat album Gemilang sampai album ke-3 nya yang dirilis tahun 1989 Kau Datang. Album yang disebut terakhir ini adalah best selling album di Indonesia, terjual sebanyak 5 juta copies kaset, “Waktu itu Krakatau memang kaya sendirian merilis album pop model begitu, tapi tetap saja mengherankan, lagu lumayan njelimet kok bisa laku jutaan, “ kata Indra Lesmana. Beberapa album band yang mencapai superpenjualanya adalah Dewa 19, Sheila on 7, Jamrud dan Peterpan, tapi tetap saja album Kau Datang Krakatau yang tertinggi, “Dari 4 album Krakatau yang dirilis, termasuk the best of…..total terjual 10 juta copies, ini termasuk prestasi bagus buat band,” lanjut Indra Lesmana. Karena itulah, melalui Donny Hardono selaku Produser, akhir tahun ini Krakatau Reunion akan merilis album baru, berisi sekitar 7 – 9 lagu lama re-aransemen dan 3 lagu baru.

Krakatau memang band fenomenal. Jika Indra Lesmana dengan hati-hati menyebut Krakatau sebagai ‘band pop’, saya memilih menyebut band ini bermain di wilayah musik fusion, unsur jazz nya juga kental. Duet keyboards / piano Indra Lesmana dan Dwiki Dharmawan menunjukkan kelas ‘jazz musicians’ itu, sementara fungsi rhythm section Pra Dharma dan Gilang Ramadhan, juga tak boleh meminggirkan bahwa permainan mereka sungguh skillfull banget……

Sabtu 6 September mulai jam 23.25 WIB sepanjang 90 menit, Krakatau Reunion menjadi magnet Asean Jazz Festival, Trie ‘Iie’ Utami yang memasuki usia 47 (!) tahun, menyanyi penuh 13 lagu,. setahu saya tanpa menyentuh botol air mineral – dengan suara yang stabil, “Saya masih mamakai key  – kunci nada – yang sama dengan Krakatau awal rekaman, “ ujar Trie Utami usai acara. “Padahal dia termasuk penyanyi yang bandel sejak kami temukan pertama kali kira-kira umur 16 – 17 tahun, sampai sekarang perokok, dan masih sering bawa mobil Jakarta Bandung…….” kata Indra Lesmana.

- Advertisement -

Latest news

- Advertisement -

Related news

- Advertisement -