Jika DIOR tidak cukup untuk Jimin, sepertinya Jimin sedang dalam perjalanan menuju kesepakatan merek lain, setelah netizen memperhatikan beberapa anggota tim di Tiffany & Co mem-follownya di Instagram.
Sementara itu RM terlihat cukup akrab dengan merek fesyen Bottega Veneta . Meski belum ada pengumuan resmi sebagai brand ambassador, RM mengisyaratkan adanya kolaborasi.
Terutama untuk publikasi album Indigo, RM banyak mengenakan baju keluaran Bottega Potongan merek yang elegan dan canggih sempurna untuk RM, dan dia pasti akan menjadi orang terbaik untuk mewakili Bottega.
Mengenai V, tidak ada keraguan bahwa banyak yang percaya CELINE dapat memperjuangkan sang idola untuk mewakili mereka, karena ia begitu bersinar untuk merek tersebut , terlebih tahun lalu muncul dalamperagaan busana khusus pria keluaran Celine bersama Lisa BLAKPINK, dan Park Bo Gum.
Sedangkan J-Hope dikabarkan pada 19 Januari ini akan muncul dalam peragaan busana Louis Vuitton
Lantas bagaimana dengan Jungkook? Ia selalu terlihat kece mengenakan Versace.
Nah, ukan mustahil, tidak lama lagi semua anggota akan menjadi duta untuk merek-merek desainer kelas mewah dunia.
Meskipun Jin saat ini sedang menjalani wajib militer, pasti akan banyak daftar merek yang menunggunya untuk dijadikan duta merek ketika dia kembali. XPOSEINDONESIA Foto: Valentino dan BIGHIT MUSIC