Wisata di Hari Raya

- Advertisement -
- Advertisement -

Bermaaf-maafan, bersilaturahmi dengan keluarga besar, kembali lagi ke rumah asal atau yang biasa disebut mudik, menjadi tradisi bagi sebagian warga di kota-kota besar. Saat kembali ke rumah asal, atau hanya diajak teman, tempat wisata lokal menjadi tempat menjalin keakraban antar keluarga.

Sejumlah wisatawan menikmati suasana libur Lebaran 1435 H dengan memadati obyek-obyek wisata yang ada di berbagai daerah. Warga mengisi hari libur Lebaran dengan berwisata bersama keluarga di berbagai tujuan wisata macam di kawasan Museum Fatahillah Jakarta, Pantai Ancol, Tugu Monas, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Pantai Ujong Blang, Lhokseumawe, Aceh, wahana wisata air The Jungle, Kota Bogor, Pantai Lampuuk, Kabupaten Aceh Besar, Aceh, dan Pantai Kuta, Bali.

Para pengunjung sebagian besar memanfaatkan waktu mereka dengan berfoto, jajan, atau berbelanja di sejumlah gerai kaki lima di kawasan obyek wisata tersebut. Berikut serangkaian foto-foto liburan lebaran 1435 H di berbagai daerah Indonesia. XPOSEINDONESIA/Dudut Suhendra Putra-ANTARAFOTO

- Advertisement -

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

- Advertisement -