Sementara itu, Dwiki Dharmawan mencoba menggali ingatan, saat proses rekaman lagu tersebut. “Belakangan ini baru teringat, ternyata ikut menemani Chrisye take vocal, dan Chrisye juga memberi masukan untuk penggunaan solo synthesizer di lagu ini,” ungkap Dwiki
Pengisi Rindu Fans
Bagi penggemar fanatik Chrisye, diedarkannnya lagu “Rindu Ini, seperti menjawab kekosongan rasa, yang sudah terpendam cukup lama terhadap sang idola.
“Sesuai judul lagu “Rindu Ini”, rasanya lagu ini seperti menjawab rasa kangen dan kerinduan kami,” kata Ferry Mursyidan Baldan, Penggagas berdirinya Komunitas Kangen Chrisye (K2C) .
Musica yang kini dipercaya pihak keluarga Chrisye menjadi Rumah bagi pengelolaan seluruh karya dan Image Chrisye, menurut Ferry perlu lebih sering memberi ruang untuk kebebasan berekspresi bagi para penggemar yang ingin mengenang Chrisye dalam berbagai bentuk.
“Tentu kami tidak melupakan apa yang disebut dengan kewajiban dari penggunaan karya dan image.” Kata Ferry.
Di luar itu, Ferry berharap, Musica masih menyimpan suara dan lagu Chrisye lain yang nasibnya sama seperti “Rindu Ini”, “dan Bu Acin mau mengedarkannya. Sebagai fans kami tidak rela jika masyarakat melupakan Chrisye. Sesuatu yang jadi peninggalan musisi adalah lagu. Kami akan terus menjaga dan menghormati karya-karyanya.”
“Rindu Ini” dari Chrisye sudah bisa dinikmati di Spotify, YouTube, dan seluruh kanal digital. XPOSEINDONESIA/NS Foto : Dokumenasi Musica Studio
More Pictures