
Semua nyata sekali dari catatan pengantar atau liner notes yang dibuat oleh jurnalis musik senior Denny MR yang menulis tajuk pengantar album ini sebagai sebuah ‘Kemurungan dan Kegembiraan’.
Format compact disc album Dinamika Repackaged ini diproduksi dan diedarkan oleh demajors records lewat seluruh jaringan edar yang tersebar di hampir seluruh kota-kota di tanah air. Selain itu, album ini juga tersedia dalam format digital di layanan streaming musik digital bersama dengan 3 single bonus track yang menjadi satu dengan albumnya.
Videoklip terbaru bertajuk “Lala(lala)” dirilis menjadi pendukung dari dirilisnya album Dinamika Repackaged ini.
Videoklip ini disutradarai oleh Satria Ramadhan ini diambil ketika mereka tengah menjalani Tur ke Jepang. Videoklip terbaru ini menambah daftar videoklip terbaru mereka setelah “Dinamika”, “Badai” dan “Tabib” yang lebih dulu diluncurkan pada 2021.
Dengan cover dan tata letak yang digarap manis oleh Bujangankota dan foto cover oleh Rakasyah Reza, Album Dinamika Repackaged siap dan layak dilepas untuk diperdengarkan kepada fans dan pecinta musik di seluruh Indonesia. XPOSEINDONESIA – Foto : Dokumentasi