Sejauh ini, Uwiek paling tertantang melukis wajah Mika yang berpipi gembul, yang menyanyikan lagu ‘Tomat’ karya Mira Julia. “Mika terasa pas membawakan lagu yang aransemennya digarap Mbak Dian HP, dari sinilah saya mengawali membuat ilustrasi gambar, “ lanjut Uwiek. Komunikasi yang intens dilakukan Uwiek dengan Yen Sinaringati, kerena – kecuali sebagai Produser, Sinaringati adalah konseptor buku dan menulis lirik lagu pemenang lomba.
Uwiek telah 3 kali mendapat proyek sejenis, yakni Seri Dongeng Kerlip Kerlip produksi Penerbit Mizan, lalu melukis buku Bermain dan Bernyanyi bersama Kak Beve dan Cerita & Lagu Anak Nusantara yang diterbitkan Bhuana Ilmu Populer yang berada dibawah Gramedia Pustaka Utama, milik Kompas Gramedia Group.
Buat Fiore, ini kali pertama menulis cerita dari lirik lagu, kemudian dilukis. “Ini satu pekerjaan yang unik, karena sebelum ini cerpen saya baru tiga kali lolos diterbitkan Majalah Kawanku. Terimakasih sekali ditawari membuat cerita dari lirik lagu oleh Tante Yen dan Om Dani, surprise juga setelah lihat hasil buku yang digambar Mbak Uwiek, bagus banget, “ kata Fiore. Bagi Fiore yang paling menantang adalah, bagaimana menerjemahkan 10 lirik lagu itu menjadi cerita yang tidak boleh panjang. Salah satu editornya tentu saja Yen Sinaringati.
Baik Fiore maupun Uwiek, penerbitan buku membarengi peredaran CD Rekaman Album Lagu Anak Nusantara ini merupakan ‘warna baru’ untuk mengedukasi anak-anak Indonesia, “Jika membeli buku ini, bisa membaca ceritanya, menikmati ilustrasi gambarnya yang lucu, tapi sekaligus bisa mengapresiasi lagu anak anak terbaru yang aransemennya bagus, lagunya bagus, “ kata Uwiek mewakili Fiore.
Kompas Gramedia dan Operette
Sistem bandling – beli buku dapat CD Lagu Anak macam ini sebenarnya menjanjikan penjualan fisik yang bisa dahsyat, paling tidak jika ditilik, Toko Buku Kompas Gramedia berada di hampir semua kota besar di Indonesia. Satu yang pasti, CD album Anak ini bukan semata bonus dari buku, tapi menjadi bagian dari buku. Sebab, dalam buku Cerita & Lagu Anak Nusantara dicetak juga notasi dan teks lirik lagunya. Tinggal bagaimana Penerbit Bhuana Ilmu Populer mempromosikannya, “Satu diantaranya adalah, Jumat kemarin kami telah menampilkan empat anak pemenang Lomba Penyanyi Anak untuk tampil di Kompas TV membawakan lagu dari album barunya,” ujar pimpinan Bhuana Ilmu Populer. Dalam wawancara dengan Kompas TV, keempat Penyanyi Anak itu didampingi oleh Dani Wahyu dari Hana Midori.
Agar dapat tampil beda, Musik Hana Pertiwi mengemas penampilan 8 Penyanyi Anak dalam bentuk operette. Presentasi awal Operette Lagu Anak Nusantara ini digelar di depan puluhan wartawan, pada launching Buku dan CD Cerita & Lagu Anak Nusantara di Assembly Hall, Jakarta Convention Center, Sabtu 12 Desember 2015. Semua berharap, proyek besar yang disupport Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ini akan jadi lokomotif bangkitnya kembali Lagu Anak Indonesia. XPOSEINDONESIA Bens Leo Foto Muhamad Ihsan