Jumat, Januari 17, 2025

Dyandra Wujudkan Kepedulian Sosial Melalui Program CSR di IIMS 2023

Hal ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kesadaran akan keselamatan berkendara di kalangan masyarakat dengan keterbatasan.


Asosiasi Otomotif Semakin Membuka Lebar Perkembangan Kendaraan Listrik

Ketua Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISMOLI) dan Staf Ahli Utama Menteri Perhubungan Bidang Transportasi Darat dan Konektivitas, Budi Setiyadi hadir dalam acara Seminar dan Talkshow IIMS yang berada di Hall B3, JIExpo Kemayoran pada (23/2).

Talkshow kali ini  membahas isu-isu terkini di bidang transportasi darat dan konektivitasnya di Indonesia. Acara ini turut dihadiri oleh para ahli dan pemangku kepentingan bidang transportasi, yaitu Danto Restyawan (Direktur Sarana Transportasi Jalan) dan Marta Hardisarwono (Kepala Distrik Navigasi Kelas I Palembang), termasuk Budi Setiyadi sebagai salah satu narasumber serta dihadiri oleh Perwakilan Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO).

 Dalam acara ini, Staf Utama Menteri Perhubungan Bidang Transportasi Darat dan Konektivitas  Irjen Pol. (Purn.) Drs. Budi Setiyadi, S.H., M.Si memberikan pandangan dan pemikirannya mengenai trend dan perkembangan terkini di industri sepeda motor di Indonesia serta tantangan dan peluang yang dihadapi oleh industri ini, serta memperkenalkan Program Kerja Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISMOLI) tahun 2023.

Budi menyampaikan bahwa Kemenhub berkomitmen memberikan kemudahan-kemudahan dalam aspek manufacturing kendaraan listrik di Indonesia.

Seperti membangun infrastruktur penunjang produksi berupa fasilitas uji tipe kendaraan listrik dan bengkel konversi sepeda motor listrik.

“AISMOLI akan menjadi bagian dari PERIKLINDO, kita akan sama-sama karena persoalannya agak berbeda. PERIKLINDO lebih berorientasi ke arah kendaraan roda empatnya. Jadi hal yang spesifik di dalam AISMOLI  akan kita coba komunikasikan, tapi pada intinya kami dengan PERIKLINDO adalah satu rumah besar yang kemudian akan menangani berbagai macam persoalan yang menjadi penghambat terkait masalah produksi, penghambatan pasar dari sepeda motor listrik.“ ungkap Budi Setiyadi.

Must Read

Related Articles