Indonesian Movie Awards diselenggarakan untuk kedelapan kalinya pada tahun ini, memberikan penghargaan bagi insan perfilman Indonesia dalam dua kategori besar yakni Terbaik dan Terfavorit.
Ajang ini merupakan bentuk komitmen dalam sumbangsihnya terhadap perfilman tanah air. Selain itu, lewat ajang ini, RCTI ingin memberi apresiasi positif kepada para insan perfilman tanah air.
Indonesian Movie Awards 2014 dikendalikan pleh jajaran dewan juri masih diketuai oleh Didi Petet (aktor) dengan anggotanya Aditya Gumay (sutradara), Salman Aristo (penulis), Alex Komang (aktor) dan Leila Salikha Chudori ( jurnalis).
- Advertisement -
Berikut daftar lengkap pemenang ajang Indonesian Movie Award (IMA) 2014 :
Kategori Terbaik (Pilihan Dewan Juri )
Pemeran Utama Pria Terbaik:
Joe Taslim (La Tahzan)
Pemeran Utama Wanita Terbaik:
Ayushita (Why They Don’t Talk About, When They Talk About Love)
Pemeran Pendukung Pria Terbaik:
Lukman Sardi (Soekarno)
Pemeran Pendukung Wanita Terbaik:
Maudy Koenady (Soekarno)
Pendatang Baru Pria Terbaik:
Zendhy Zaen (Hari Ini Pasti Menang)
Pendatang Baru Wanita Terbaik:
Karina Salim (Why They Don’t Talk About, When They Talk About Love)
Pasangan Terbaik:
Nicolas Saputra-Ayushita (Why They Don’t Talk About, When They Talk about Love)
Pemeran Anak anak Terbaik:
Nang Kabau (Sokola Rimba)
Kategori Terfavorit (Pilihan Pemirsa)
Pemeran Utama Pria Terfavorit:
Vino G. Bastian (Cinta/Mati )
Pemeran Utama Wanita Terfavorit:
Prisia Nasution (Sokola Rimba)
Pendatang Baru Pria Terfavorit:
Zendhy Zaen (Hari Ini Pasti Menang)
Pendatang Baru Wanita Favorit:
Iranty Purnamasari (Hasduk Berpola)
Soundtrack Terfavorit:
Pelangi dan Mimpi (CJR) film Laskar Pelangi 2 Endensor
Film Terfavorit:
Cinta/Mati (Ody C)
Lifetime Achievement:
Rahmat Hidayat
XPOSEINDONESIA/Teks dan Foto :Dudut Suhendra Pura & AM
More PicturesĀ
Lukman Sardi menerima penghargaan piala layar emas dalam malam puncak anugerah Indonesian Movie Award 2014 di Jakarta, Rabu (14/5/2014). Lukman Sardi menerima piala untuk kategori nominasi Pemeran Pendukung Pria Terbaik untuk film yang dibintanginya Soekarno. XPOSEINDONESIA/Dudut Suhendra Putra. Maudy Koesnadi menerima penghargaan piala layar emas dalam malam puncak anugerah Indonesian Movie Award 2014 di Jakarta, Rabu (14/5/2014). Maudy Koesnadi menerima piala kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik untuk pemerannya sebagai Inggit dalam film Soekarno. XPOSEINDONESIA/Dudut Suhendra Putra Aktris Ayushita menerima penghargaan piala layar emas dalam malam puncak anugerah Indonesian Movie Award 2014 di Jakarta, Rabu, (14/5/2014). Ayushita menerima dua piala untuk kategori nominasi Pemeran Utama Terbaik dan kategori Pasangan Terbaik bersama Nicholas Saputra dalam film What They Don’t Talk About, When They Talk About Love. XPOSEINDONESIA/Dudut Suhendra Putra. Iranty Purnamasari menerima penghargaan piala layar emas dalam malam puncak anugerah Indonesian Movie Award 2014 di Jakarta, Rabu (14/5/2014). Iranty Purnamasari menerima piala kategori Pemeran Pendatang Baru Wanita Favorit untuk perannya dalam film Hasduk Berpola. XPOSEINDONESIA/Dudut Suhendra Putra. Prisia Nasution menerima penghargaan piala layar emas dalam malam puncak anugerah Indonesian Movie Award 2014 di Jakarta, Rabu (14/5/2014). Prisia Nasution menerima piala kategori Pemeran Utama Wanita Terfavorit untuk perannya dalam film Sokola Rimba. XPOSEINDONESIA/Dudut Suhendra Putra. Film Cinta/Mati mendapat penghargaan piala layar emas dalam malam puncak anugerah Indonesian Movie Award 2014 di Jakarta, Rabu (14/5/2014). Film Cinta/Mati menerima piala kategori Film Terfavorit XPOSEINDONESIA/Dudut Suhendra Putra Karina Salim saat menerima penghargaan anugrah Indonesia Movie Awards 2014 kemarin malam di Jakarta, Rabu (14/05/2014). Karina Salim menerima penghargaan untuk Kategori Pendatang Baru Wanita Terbaik dalam film What They Don’t Talk About When They Talk About Love. Zendhy Zaen saat memberikan sambutan setelah menerima penghargaan anugrah Indonesia Movie Awards 2014 kemarin malam di Jakarta, Rabu (14/05/2014). Zendhy Zaen menyabet 2 kategori yakni sebagai Pendatang Baru Pria Terbaik dan Pendatang Baru Pria Terfavorit dalam film Hari Ini Pasti Menang. Rahmat Hidayat (80thn) saat menerima penghargaan Lifetime Achievement atas dedikasi dan kesetiannya dalam menjalani profesinya sebagai aktor film nasional selama puluhan tahun dalam acara anugrah Indonesia Movie Awards 2014 kemarin malam di Jakarta, Rabu (14/05/2014). Para pendukung film Cinta/ Mati saat menerima dan memberikan sambutan untuk keberhasilan mereka mendapatkan penghargaan sebagai Film Terfavorit Pilihan Pemirsa dalam penghargaan anugrah Indonesia Movie Awards 2014 kemarin malam di Jakarta, Rabu (14/05/2014).