“Kami sangat senang dapat meluncurkan aplikasi EL JOHN Indonesia ini sebagai wujud dukungan kami terhadap pemilihan putri berbakat yang konsen terhadap pariwisata, budaya maupun pelestarian lingkungan. Melalui aplikasi ini, kami berharap dapat terus menghasilkan generasi muda yang berbakat dan mampu mengharumkan nama Indonesia di mata dunia,” ujar Tokoh Pariwisata Nasional ini.
Martinus Johnnie Sugiarto juga mengatakan aplikasi ini dapat menjalin kolaborasi dengan siapa pun yang memiliki visi dan misi yang sama dalam memanjukan pariwisata, melestarikan budaya dan juga memliki tekad dalam menyelematkan bumi.
“Nantinya aplikasi ini dapat digunakan untuk kerja sama dengan organisasi lain yang mau berkomunikasi, berkolaborasi dengan memanfaatkan aplikasi yang kami bangun,” ungkapnya.
Aplikasi EL JOHN Indonesia telah tersedia untuk diunduh secara gratis melalui platform Play Store dan App Store.
Dengan dua platform tersebut, dapat menggunakan para pengguna untuk tetap terhubung dan terinformasi tentang berbagai acara dan pemilihan yang diselenggarakan oleh Yayasan EL JOHN Indonesia. Dengan adanya aplikasi ini, diharapkan partisipasi masyarakat dalam mendukung kontes pageant yangdigelar Yayasan EL JOHN Indonesia makin meningkat.XPOSEINDONESA Foto : Dudut Suhendra Putra