Sandiaga Uno Lanjutkan Tugas Wishnutama Kusubandio Sebagai Menperparekraf

- Advertisement -

Acara serah terima jabatan (sertijab) Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif berlangsung di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kantor Kemenparekraf/Baparekraf, Rabu (23/12/2020) pagi. 

Serah terima jabatan dilakukan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif periode 2019-2020 Wishnutama Kusubandio kepada Sandiaga Salahuddin Uno yang akan bertugas melanjutkan  tugas  hingga 2024. 

Wishnutama Kusubandio menyampaikan rasa terima kasih kepada semua jajaran dan pegawai Kemenparekraf atas dedikasi dan kerja keras untuk bangsa ini. Seperti diketahui, setahun belakangan masyarakat dihadapkan dengan pandemi yang sangat berat sekali khususnya terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.  

- Advertisement -

“Saat ini tantangannya luar biasa dan ini akan menjadi tantangan yang juga luar biasa buat Bang Sandi ke depan. Berbagai perencanaan yang sudah kita lakukan kadang bisa dieksekusi, tapi kebanyakan tidak bisa dieksekusi. Faktor kesehatan menjadi prioritas utama kita, oleh karena itu kita selalu harus bisa mengukur kebiasaan kita agar selalu aman dan kegiatan tetap bisa terlaksana,” kata Wishnutama Kusubandio. 

Sejak awal seluruh jajaran Kemenparekraf/Baparekraf berusaha mencari solusi agar pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif bisa bertahan dalam menghadapi badai pandemi COVID-19. “Tapi saya tetap yakin di bawah kepemimpinan Bang Sandi, kita bisa bangkit dan tentunya bukan hanya bangkit tapi jauh lebih baik daripada sebelumnya,” kata Wishnutama.  

Kepada pejabat dan jajaran di Kemenparekraf/Baparekraf, ia berpesan agar selalu dapat menjalankan tugas mulia dan juga pengabdian kepada bangsa dan negara. Karena tidak pernah ada waktu yang salah untuk berbuat baik dan tidak pernah ada waktu yang baik untuk berbuat salah.  

- Advertisement -

“Kerjakanlah segala sesuatu dengan hati untuk kebaikan dan kemajuan pariwisata dan ekonomi kreatif,” kata Wishnutama. 

- Advertisement -

Latest news

- Advertisement -

Related news

- Advertisement -