Setelah hiatus selama satu setengah bulan, Rockafellaās kembali dengan tradisi silaturahmi antar musisi dan penggemar rock tanah air melalui Rockafellaās Vol. 5 bertema “Metallica Whiplash.” Acara ini digelar di FAT & SIM, RA Suites Simatupang, Jakarta, pada Jumat, 30 Agustus 2024.
āRockafellaās kembali hadir setelah satu setengah bulan untuk penyegaran dan menyiapkan konsep yang lebih matang,ā ungkap Riffy Putri di sela persiapan acara. Riffy menjelaskan bahwa edisi kali ini lebih fokus pada penggemar Metallica dengan konsep yang lebih segmentatif, menghadirkan musisi tanah air yang membawakan lagu-lagu Metallica dari berbagai era.
Para punggawa rock yang tampil malam itu adalah Trison pada vokal, Didi Orange pada bass, Taraz Bistara dan Awan pada gitar, serta Adhytia Perkasa pada drum. Acara juga membuka kesempatan jam session bagi musisi lain yang ingin tampil membawakan lagu Metallica.
Acara dimulai tepat pukul 21.00 WIB dengan penampilan band epigon Rockafellaās, membawakan lagu-lagu klasik rock seperti milik Deep Purple, Genesis, dan The Doors. Sambutan pembuka disampaikan oleh Gideon Momongan dan Riffy Putri yang mengulas perjalanan Rockafellaās sejak edisi pertama.
Malam semakin meriah saat tema Metallica Whiplash dimulai dengan lagu pembuka “For Whom the Bell Tolls,” disusul “Sad But True,” dan “Whiplash.” Hen, manajer FAT & SIM, turut tampil membawakan “One,” yang menjadi permintaan khusus pengunjung. Hits Metallica lainnya seperti “Battery,” “..And Justice For All,” “Unforgiven,” dan “Seek and Destroy” terus membakar suasana hingga malam semakin larut.
Rockafellaās kembali menegaskan visinya sebagai ajang berkumpulnya musisi rock untuk berbagi panggung, ide, dan energi positif. āKami ingin membuka kesempatan bagi musisi metal dan rock untuk berkumpul, mendengarkan musik, dan berkolaborasi. Ini adalah kekuatan dari silaturahmi ini, sekaligus memberi audiens sajian musik rock terbaik di segala genre,ā tutup Riffy.
Riffy juga mengungkapkan bahwa Rockafellaās akan kembali hadir pertengahan September 2024 dengan tema baru yang tidak kalah menarik. Tetap nantikan kejutannya dan keep rocking! XPOSEINDONESIA/IHSAN