Kamis, Januari 16, 2025

Ardhito Pramono Minta Maaf Untuk Masa Lalunya.

Di tahun yang sama dengan rilisnya album itu, Ardhito berhasil mendapat AMI Award untuk Best Vocal Jazz Artist

Lagu keenam dalam setlist ini cukup spesial, karena belum pernah dimainkannya  dimanapun, bahkan belum rilis di platform musik. Lagu ini berjudul “Waking up Together with You. “Spesial  ini saya bawakan di Java Jazz, Dan Java Jazz jadi tempat merilis lagu baru,” katanya. 

Ardhito melanjutkan menyanyikan lagu “Bitterlove”, salah satu lagu debutnya yang rilis pada 2018.

Berikutnya, ia memainkan lagu baru berikutnya, “Ready.  “Dulu waktu masih di rekaman major, nggak boleh kayak gini (memainkan lagu yang belum rilis). Sekarang enggak apa-apa. udah indie, Bro!,” katanya.

 Penampilan Ardhito ditutup lewat lagu ”Wijayakusuma”,  satu-satunya lagu berbahasa Indonesia di setlist hari ini, dan ditutup dengan “Superstar”.

Ardhito Pramono harus diakui musisi muda yang multibakat yang sangat genius.

Musikalitas yang dihasilkannnya  tak terbatas hanya pada  trend sound musik hari ini, tapi juga menembus ruang dan waktu sound di era di mana ia  bahkan belum lahir.

Karyanya  yang dibalut  dengan beragam genre mulai dari jazz, rare-groove, dan pop kreatif  ini menjadikannya special karena berhasil  melahirkan sound baru  yang tidak pasaran di musik Indonesia, namun bisa terdengar komersil di saat bersamaan.

Di usianya yang masih sangat muda, Ardhito membuktikan  ia mampu  menjadi penyanyi, penulis lagu, juga aktor berkelas. Terus cemerlang Ardhito! NS Foto Muhamad Ihsan

ardhito pramono 04
ardhito pramono 04
ardhito pramono 03
ardhito pramono 03
ardhito pramono 02
ardhito pramono 02
ardhito pramono 01
ardhito pramono 01

Must Read

Related Articles