Rabu, Januari 15, 2025

Abbey Ibrahim Rilis SUN Menjelang HUT RI ke 76

Abbey Ibrahim (12 tahun) putri sulung Baim dan Artika Sari Devi, merilis lagu baru bertajuk “Senandung Untuk Nusantara” (SUN). Lagu ini diedarkan Nagaswara secara digital pada 16 Agustus 2021, pukul 14.00 WIB.

“Harapannya semoga lagu “Senandung Untuk Nusantara” bisa diterima dan menghibur masyarakat Indonesia disaat situasi pandemi virus Corona. Tetap semangat dan tetap jaga Prokes,” kata Baim dalam wawancara daring.

Pada lagu SUN, Abbey muncul bersama pemain piano bernama Clarissa Dewi.  Dan Clarissa pula yang menciptakan SUN bersama Artika Sari Devi.

Proses rekaman SUN sendiri menurut Baim, “dilakukan secara virtual dari awal lagu sampai recording. Suara piano yang dimainkan Clarissa dan Abbey mengisi vokal dilakukan di studio saya!” ungkap Baim, anggota band The Dance Company

“Lirik lagu ini berkisah tentang kecintaan terhadap Indonesia. Dan momen rilisnya pas berdekatan dengan tanggal 17 Agustus, berkaitan dengan hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia,” ungkap Baim lagi.

Menurut Baim, memang  seperti  sudah jadi kebiasaan, kalau Abbey merilis lagu bertepatan dengan Hari Anak Nasional  23 Juli atau berdekatan dengan perayaan HUT Kemerdekaan RI.

Album “Wasowekete Is a Waluwa”  yang diproduksi Nagaswara, dirilis berdekatan dengan Hari Anak Nasional 2017. Di sana  Abbey menyanyikan sejumlah lagu  yang menjadi hits, di antaranya “Pelangi Usai Hujan, “Adikku Tersayang”.

Lewat lagu “Adiku Tersayang” pula, Baim dan Artika meraih Penghargaan AMI AWARD 2020 kategori Pencipta lagu Anak Anak Terbaik.

Sekolah Tetap Nomer Satu

Karier Abbey  sebagai penyanyi rekaman anak anak  profesional memang  sejak awal berkembang bersama Nagaswara.

Abbey yang akan berusia 12 tahun pada Oktober mendatang, menurut Baim memang sudah senang menyanyi  sejak kecil. Dan  suara Abbey  yang lembut halus itu kerap diperlihatkan Baim lewat akun Instagram @baimguitar.

Abbey biasanya menggunakan lagu  yang terhitung “sulit”, dan popular di era tahun 60-an dan 70-an. Seperti lagu The Beatles, The Carpenter atau lagu dari soundtrack film keluaran Disney.

Must Read

Related Articles