Kamis, Januari 16, 2025

GWM Hadirkan Dua SUV Hybrid Unggulan di GIIAS 2024: Haval Jolion HEV dan Tank 300 HEV

GWM Indonesia kembali menggebrak pasar otomotif nasional dengan memperkenalkan dua model SUV hybrid terbarunya, Haval Jolion HEV dan Tank 300 HEV, pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Kedua kendaraan ini menjadi sorotan utama di pameran otomotif terbesar di Indonesia, menunjukkan komitmen GWM dalam menghadirkan teknologi dan inovasi terbaru di segmen kendaraan listrik energi terbarukan (NEV).

Haval Jolion HEV, sebagai model NEV rakitan pertama di Indonesia dari GWM, hadir dengan desain yang menyesuaikan karakter dan gaya hidup masyarakat Indonesia. Dengan mesin GWM L.E.M.O.N DHT 1.5L dan transmisi double motor pertama di dunia, kendaraan ini menawarkan efisiensi bahan bakar yang 48% lebih hemat dibandingkan kendaraan berbasis Internal Combustion Engine (ICE).

Haval Jolion HEV juga mampu menempuh kecepatan 0-100 km/jam dalam waktu 8,2 detik, serta dilengkapi dengan baterai berkapasitas 1.6 kWh yang memberikan konversi jarak tempuh 1:20 km. Desain stylish dari Haval Jolion HEV cocok untuk gaya hidup urban dan petualangan di luar kota.

GWM Haval Jolion HEV
GWM Haval Jolion HEV

Kendaraan ini juga mengimplementasikan platform keamanan L.E.M.O.N Intelligence Modular Safety Platform yang memastikan tingkat keamanan tertinggi, sehingga berhasil mendapatkan sertifikasi keamanan tertinggi bintang lima dari Australasian NCAP (ANCAP).

Haval Jolion HEV tersedia dalam enam warna menarik: Ayers Grey, HB Blue, HR Blue, Mars Red, Sun Black, dan Hamilton White, dengan harga Rp 448.888.000 (OTR Jakarta).

Selain Haval Jolion HEV, GWM juga memperkenalkan Tank 300 HEV, yang akan segera mengaspal di Indonesia mulai kuartal empat tahun 2024. Dengan mesin 2.0 Turbocharged direct-injection HEV dan baterai berkapasitas 1.76 kWh, mobil ini mampu menghasilkan tenaga mencapai 342 HP dengan torsi maksimal 648 Nm.

GWM Tank 300 HEV
GWM Tank 300 HEV

Fitur-fitur canggih seperti front & rear axle differential locks, 8-driving mode configuration, expert mode, dan 360 intelligent off-road driving camera menjadikan Tank 300 HEV sebagai kendaraan yang andal di berbagai medan. Tank 300 HEV akan tersedia dalam beberapa warna menarik seperti Pearl White, Crystal Black, Fossil Grey, dan Dusk Orange, dengan harga Rp 833.888.000 (OTR Jakarta).

Must Read

Related Articles