Jumat, Januari 17, 2025

Campina Meluncurkan Ice Cream Untuk Remaja

Kelezatan Baru Seasyik Musikmu!

Musik erat dengan kehidupan remaja. Karena itu produk Concerto Bold selalu dikaitkan dengan musik melalui program-program komunikasi pemasarannya. Concerto sangat mengerti bahwa musik adalah bagian dari hidup para remaja. Ini dilakukan untuk bisa mendekatkan diri dengan target market Concerto.Oleh karena itu kali ini Concerto mengangkat tema “Kelezatan Baru Seasyik Musikmu!” sebagai tagline yang baru.

Campina juga akan mengadakan beberapa kegiatan untuk memperkenalkan produk baru Concerto Bold. “Saat ini kita sedang jalan kuis digital dengan tema ‘Concerto Bold Dress Up’ yang sudah dapat diikuti mulai hari ini. Yang ingin mengikuti kuis harus berfoto selfie mengikuti gaya artis favorit. Kita akan menjalankan kuis ini selama tiga minggu,” kata Adji Andjono.

Sebelumnya, pernah diadakan pula kontes menyanyi untuk siswa/siswi SMA pada 2013 lalu. Untuk strategi ke depan, Concerto akan aktif berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan remaja. Campina ikut mensponsori salah satu kontes kreatif yang melibatkan sekolah-sekolah di Surabaya, berpartisipasi dalam acara Jakcloth yaitu salah satu event clothing anak muda, dan mensponsori kegiatan musik Jamming Session yang diadakan oleh suatu komunitas.

Jessica Mila, aktris dan model yang ikut hadir dalam kegiatan peluncuran dua rasa baru Campina Concerto mengatakan, “Saya lihat memang Campina terus berupaya memahami para remaja. Kedekatan yang dibangun tentu memberikan keasyikan tersendiri dengan produk Campina Concerto Bold ini. Saya menyukai es krim jenis stick dan jenis es krim cone karena cukup praktis dan ukurannya pas untuk sekali makan. Untuk cone saya suka karena paduan es krim dan cone yang crispy itu rasanya beda dan asyik.”

Dengan diluncurkannya dua rasa baru ini, maka akan ada tiga pilihan rasa pada Concerto Bold. Selain meluncurkan Milky Berry dan Choco Brownie, kesempatan ini juga digunakan untuk meluncurkan kembali Concerto Bold Cookies and Cream menjadi Cookie Creamy. Ketiga rasa yang dihadirkan khusus ini diharapkan dapat menjadi teman untuk menambah keasyikan hari-hari para remaja. Ayo nikmati kelezatan baru seasyik musikmu! XPOSEINDONESIA/NS Foto  Muhamad Ihsan.

Must Read

Related Articles