Audisi Miss Indonesia 2014, dari Jakarta Membawa Mimpi

- Advertisement -
- Advertisement -

Registrasi tahap pertama audisi Miss Indonesia 2014 telah digelar Sabtu, 10 November 2013, di Ruang Serbaguna RCTI, Jl. Raya Pejuangan No.1, Kebon Jeruk, Jakarta.

Miss Indonesia adalah sebuah ajang kompetisi wanita Indonesia, yang menitikberatkan pada penilaian kriteria seorang MISS (Manner, Impressive, Smart dan Social) para peserta.

Tak sekadar cantik, para wanita ini juga membawa mimpi dan keyakinan mereka ke hadapan juri dengan menunjukkan berbagai bakat dan potensi yang dimilikinya.

- Advertisement -

Mereka bersemangat mengikuti berbagai proses audisi yang dimulai dengan pengukuran tinggi badan, pengukuran berat badan, registrasi, tes tertulis dan interview dengan juri.

Peserta yang berhasil lolos akan berlanjut ke tahap video booth untuk melakukan sesi foto dan catwalk apabila memenuhi peryaratan tinggi badan minimum yakni 167 cm.

Tahap pertama audisi Miss Indonesia 2014 di Jakarta diikuti 31 peserta. Beberapa diantara mereka tidak dapat melanjutkan ke tahap video booth dan penjurian, dikarenakan tinggi badan yang belum memenuhi syarat.

- Advertisement -
Menyalin

Namun, ada juga mereka yang lolos sampai tahap video booth. Salah satunya ada Rizki Triana seorang Mahasiswi Universitas Indonesia. Rizki Triana yang akrab disapa Kiki adalah mahasiswi jurusan Ilmu Komunikasi yang hobi bermain tenis. Ia datang ke lokasi audisi sejak pukul 07.00 WIB.

Model sekaligus desainer muda tersebut sedang merintis bisnis di dunia fashion. Tak heran jika hal ini membuatnya semakin optimis mengikuti audisi Miss Indonesia 2014.

Seperti katanya “Melalui Miss Indonesia saya berharap dapat membawa budaya Indonesia ke dunia internasional,” jelasnya. Kiki juga menambahkan, “Saya punya obsesi membuat pagelaran busana Indonesia di luar negeri”.

Dada Soenardhi, Juri Audisi dan Producer Miss Indonesia 2014 RCTImengatakan;  “Pada audisi tahap pertama ini, terlihat ada peningkatan secara kualitas dari peserta Miss Indonesia 2014dari Jakarta dibanding tahun lalu!”

Setelah audisi hari pertama di Jakarta, audisi Miss Indonesia 2014 selanjutnya  akan digelar di kota Bandung selama dua hari pada tanggal 23-24 November 2013. Nah, buat  para perempuan di Bandung dan sekitarnya, jangan lewatkan audisi Miss Indonesia 2014, ya! (XPOSEINDONESIA/Sumber & Foto RCTI)

More Picture 

- Advertisement -

Latest news

- Advertisement -spot_img

Related news

- Advertisement -