Dua brand penyedia fasilitas akomodasi, Bobobox dan Cartel, berkolaborasi dalam menyediakan ruang yang inklusif bagi para komunitas kreatif sehingga mereka dapat menuangkan kreativitas mereka di ruang publik.
Bobobox sendiri merupakan sebuah perusahaan property-technology asal Bandung yang didirikan sejak tahun 2018, dengan salah satu produk andalannya berupa fasilitas beristirahat yang memadukan konsep hotel kapsul dengan teknologi IoT yang terintegrasi.
Sementara itu, Cartel merupakan salah satu brand hotel di bawah naungan Adhya Group yang menawarkan fasilitas akomodasi berupa hotel berkonsep art yang dikolaborasikan dengan para pelaku seni.
Bobobox dan Cartel memiliki semangat dan komitmen yang sama dalam mendukung para komunitas kreatif tanah air agar dapat terus berkreasi.
Didukung dengan keahlian dan keunggulan masing-masing pihak, kedua perusahaan berupaya menghadirkan pengalaman baru bagi pelanggan untuk beristirahat sekaligus memberi ruang bagi para komunitas kreatif.
CEO Bobobox Indra Gunawan, mengatakan “Kami antusias memperkenalkan produk terbaru hasil kolaborasi Bobobox dengan Cartel dan Adhya Group yang selanjutnya akan kami sebut ‘CRiB’, akronim dari Cartel in Bobobox,” katanya dalam press conference di Synthesis Huis, Cijantung Jakarta Timur, 28/10.
Kerja sama ini masih menurut Indra Gunawan, merupakan bentuk komitmen Bobobox untuk selalu menghidupkan semangat kolaborasi dalam upaya kami untuk memberikan kebaikan bagi siapapun, baik itu konsumen, mitra bisnis, serta dalam hal ini yaitu komunitas kreatif.
“Untuk itu, kami dengan senang hati menyambut para komunitas kreatif yang juga memiliki semangat berbagi kebaikan dan mengupayakan perubahan melalui seni dan karya yang dihadirkan,” ungap Indra.
Dengan demikian, melalui kolaborasi ini, “Kami berharap dapat memberikan pengalaman tinggal di dalam sebuah kapsul modular ala Bobobox dengan nuansa yang lebih berwarna dan serat karya seni”, tutur Indra.
Sementara itu, CEO Adhya Group Ricky Wijaya menuturkan bahwa kolaborasi kedua perusahaan didasari atas adanya shared value antara pihaknya dengan Bobobox.