Sabtu, Januari 18, 2025

Usai Duet Bikin Album Ramadhan, Pasutri Mia Ismi Halida-Haikal AFI Belum Rencana Kolabs Lagi

Mia Ismi Halida  adalah perempuan langka yang berprofesi rangkap.  Ia penyanyi, pemain biola profesional, penulis lagu, vocal director, vocal coach, aktor musikal & teater, juga dosen di UniSadhuGuna UIC Collage BSD jurusan Music & Artist Development.

Awal tahun 2024 , Mia Ismi merilis album Jazz instrumental berjudul  One Twenty bersama Bintang Indrianto. Pada Maret 2024 mengeluarkan album Ramadhan. Di sini, Mia  kembali bekerja sama dengan Bintang Indrianto sekaligus berduet dengan suaminya Haikal Baron AFI.

Seperti diketahui, Mia dan Haikal menikah pada September 2023.

“Mas Bintang yang  pertama kali mengusulkan saya berduet dengan suami.  Menurutnya, seru  jika Ramadhan berkolaborasi sama pasutri baru.  Awalnya, kami juga kaget. Tetapi semakin excited karena ini kolaborasi pertama setelah  kami menikah,” ungkap  Mia Ismi yang tergabung dalam Trio vocalist-violinist KAMILA

Meski mengaku sangat bahagia berduet dengan suami dan juga disupport penuh keluarga, Mia Ismi mengaku belum ada rencana khusus dalam waktu dekat menampilkan  rekaman  duet dirinya dengan Haikal.

“Belum kebayang secara rinci untuk  kollab next album, karena setelah ini sepertinya  kami mau ngeluarin single masing-masing. Tetapi tidak menutup kemungkinan untuk mengeluarkan album special lainnya,” ungkap Mia Ismi

Menurut Mia, memang  terasa seru  jika suami istri nyanyi bareng, seperti di zaman lalu ada Titiek Sandhora dan   Muchsin Alasan.

Di samping itu, ia punya alasan pribadi. “kita bisa lebih terbuka soal pendapat dan ide-ide vokal yang diperlukan,” ungkapnya.

Meski begitu, Mia Ismi menyebut ada tantangan lebar dibalik konsep nyanyi duet dengan  sang suami.

“Karena walau basic dasar kami pop, tapi warna suara kami berbeda. Aku banyak di pop-etnik-jazz sementara Bang Haikal di pop/pop-melayu,” tutur Mia yang  memakai  biola merk Itali,  biola pertama hadiah dari almarhum papanya.

Mia yang merupakan lulusan S1 Program studi Jepang Universitas Indonesia memiliki 7 biola, dua  diantaranya elektrik,  satu ada yang bermotif batik, yang selalu  dipakainya saat diundang  ke acara promosi pariwisata Indonesia  ataupun perform di luar negeri, “Alhamdulilah enam biola saya dikasih  orang, malah  yang saya beli sendiri hanya satu,” ujarnya dengan tergelak.*** XPOSEINDONESIA/NS Foto : dokumentasi pribadi

Must Read

Related Articles