Jumat, Januari 17, 2025
BerandaKoreanK-POPJin BTS Bekerja Sama Untuk Mempromosikan Seoul & Muncul di Cover Bazar...

Related Posts

Jin BTS Bekerja Sama Untuk Mempromosikan Seoul & Muncul di Cover Bazar Korea Edisi Sepetember 2024

- Advertisement -

Jin BTS  bakal muncul di majalah Harper’s Bazaar Korea Edisi September 2024.

Jin telah melakukan wawancara dan pemotretan. Lolosnya Jin BTS menjadi covel sampul erat kaitannnya dengan ia baru-baru ini dinobatkan sebagai global brand ambassador untuk Gucci.

Mengenai aktivitas bermusiknya mendatang Jin BTS berbagi, “Tanpa membocorkan terlalu banyak, saya pikir akan menyenangkan untuk tampil solo.”

“Setiap lagu berbeda, jadi saya tidak bisa mengatakannya dengan pasti, tetapi jika saya membandingkannya dengan rasa, akan ada rasa soda, permen popping, dan cokelat hitam. Saya harap kalian menantikannya,” Jin BTS menggoda.

- Advertisement -

Dia menambahkan, “Saya sangat bahagia akhir-akhir ini. Saya sibuk dengan pekerjaan setiap hari, dan hanya bisa bekerja pada saat ini membuat saya bahagia, jadi saya tersenyum.”

“Saya ingin terus membawa kebahagiaan bagi ARMY (klub penggemar resmi BTS) melalui pekerjaan saya. Jika saya bisa membuat seseorang bahagia, itu akan menjadi kebahagiaan yang luar biasa bagi saya!” Jin BTS .

Dengan slogan “Feel Soul Good,” Jin BTS berpose di depan berbagai bangunan penting kota tersebut seperti Gyeongbokgung, Menara N Seoul, dan Dongdaemun Design Plaza.

Jin BTS akan ditampilkan dalam beragam konten untuk memberikan pengalaman yang lebih baik di ibu kota tersebut dengan tiga tema — “cinta,” “inspirasi,” dan “kesenangan”

- Advertisement -

Video teaser kampanye  yang  dibintangi Jin  ini akan diluncurkan pada tanggal 26 Agustus.

Jin memang telah sibuk  kembali  ke dunia entertainment sejak bulan  Juli 2024. Ia adalah anggota pertama BTS yang telah menyelesaikan tugas wajib militer.

Sebelum ini,  Jin menyelenggarakan acara temu muka dengan para ARMY.

Ia juga dengan gagah terpilih membawa obor Olimpiade Paris 2024 sambil tampil sebagai bintang tamu di berbagai acara.

Jin meluncurkan “Run Jin” yang merupakan spinoff dari acara asli band tersebut “Run BTS” awal bulan ini dan mendaki Hallasan di Pulau Jeju untuk episode pertama.

Latest Posts