Jalan Surya Kencana, Bogor, Jawa Barat, Senin (22/2/2016) menjadi lokasi perayaan Pesta Rakyat Cap Go Meh Street Festival 2016.
Masyarakat antusias menyaksikan pawai Kirab Budaya Cap Go Meh Street Festival IX 2016 di kampung pecinan itu walaupun diguyur hujan deras. Perayaan tersebut dimeriahkan oleh komunitas pencinta berkain dan perempuan berkebaya, Festival Drum Band yang melibatkan 1.000 orang dan Fashion Carnaval, serta kesenian Lo Cia San Tai Dance persembahan dari Taiwan.
Ada 23 dewa yang diarak dalam pawai Cap Go Meh. Di antaranya Dewi Kwan Im (Dewi Welas Asih), Dewa Sin Long Tay Tee (Dewa Pertanian dan Pengobatan) dan Dewa Hok Tek Ceng Sin (Dewa Bumi atau Dewa Pemberi Rezeki). Ada pula Dewa Hauw Tjiang Kun (Dewa Perlindungan Anak-anak) dan Tek Hay Cin Djien (Dewa Perdagangan). XPOSEINDONESIA-Dudut Suhendra Putra.