Indonesia Fashion Gallery (IFG) yang didirikan Tetti Rompis di Amerika, merupakan sebuah perusahaan perantara yang membantu para pelaku usaha dan designer Indonesia yang akan masuk ke pasar Amerika.
Melalui IFG para pengusaha dan desinger Indonesia difasilitasi untuk bisa masuk mengikuti ajang Fashion Week di New York dan mengikuti pameran di Amerika. Anna Mariana mengenal IFG dari Tetti Rompis, pendiri sekaligus CEO IFG. Namun, Tetti wafat pada 27 Juni 2019.
Hubungan Anna dengan IFG terus berlanjut meski Tetti wafat. Kepemimpian IFG sendiri dilanjutkan Dina (Eski) Fatima, Director Indonesia Fashion Gallery Global LLC. Persahabatan dengan Eski terjalin intens, sama seperti dengan Tetti. Karena itu, di tengah persiapan Dina berniat akan menikah dengan Stephen Barber, seorang warga negara Amerika, Anna Mariana pun ikut sibuk.
“Eski sudah saya anggap seperti anak sendiri. Saya dan suami ikut mendampingi Eski saat ijab kabul. Dan sebelumnya menjadi saksi ketika mengislamkan calon suaminya di Masjid Istiglal,” ungkap Anna yang didampingi sang suami Tjokorda Ngurah Agung Kusumayudha, SH, MS, MSc, menjadi saksi pengislaman juga ijab kabul Eski-Stephen
Usai pernikahan Eski dan Stephen (yang berganti nama Islam menjadi Ahmad Stephen Barber), diadakan syukuran pernikahan di Wannabe Café and Resto.
Eski dan Ahmad selain mengenakan baju pengantin putih, keduanya juga mengenakan baju merah bernuansa songket koleksi House of Marsya, butik milik Anna Mariana. Dan Anna Mariana sendiri dipercaya untuk memberikan kata sambutan mewakili IFG dalam syukuran tersebut.
Tampak hadir dalam undangan sejumlah wartawan mode, designer yang pernah memanggungkan karya di New York Fashion Week dan mendapat bantuan IFG juga selebritis seperti Aura Kasih dan lain-lain. XPOSEINDONESIA- Foto Muhamad Ihsan dan Dudut Suhendra Putra