Minggu, Januari 19, 2025

Arzeti Bilbina  & BPOM: Kosmetik yang Baik Tentukan Kesehatan Fisik

Di jaman modern ini, perempuan ataupun laki-laki tidak bisa lepas dari ketergantungan pada kosmetik.  Ini dilakukan untuk menunjang penampilan.

Namun  meski ketergantungan dan menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari, tetap harus memahami dan memperhatikan cara memilih kosmetik yang baik agar tidak merusak kulit. 

“Artinya, dalam hidup dan kehidupan  ini kita memang membutuh kosmetik,” ungkap Arzeti Bilbina, SE, M.A.P.

“Bagaimanapun kita semua butuh yang namanya kesehatan fisik,” ujar anggota Komisi IX DPR sekaligus artis tersebut.

Bintang “Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck” yang juga model ternama ini mengingatkan tentang kondisi selama pandemi Covid-19 yang harus fokus dan konsern.

“Bicara kesehatan tentunya bicara fisik. Kalau kita sakit tentunya kita datang ke dokter.  Pada saat kita ke dokter kemudian kita diberikan resep,” paparnya.

“Resep ini yang kemudian kita tuju ke apotik secara resmi, di mana kita akan mengambil obat dan kemudian kita akan konsumsi. Lalu kita diberikan kesembuhan oleh Allah SWT. Nah, itu kalau kita bicara ritual sakitnya kita,” ujar Arzeti pada Workshop Komunikasi, Informasi dan Edukasi “Cara Memilih Kosmetik yang Baik”, Sabtu (20/8/2022) di lobi Kementerian Pemuda dan Olahraga, Senayan, Jakarta.

Ditambahkan Direktur Standarisasi Obat Tradisional dan Kosmetik BPOM Rachmi Setyorini menegaskan, bahwa kosmetika tidak digunakan untuk mengobati atau mencegah penyakit.

“Fungsi utama kosmetika adalah untuk membersihkan, mewangikan, mengubah penampilan, memperbaiki bau badan, melindungai atau memelihara tubuh pada kondisi baik,” sebut Rachmi Setyorini di hadapan ratusan siswa/i SLTA se Jabodetabek yang menjadi peserta.

Rachmi Setyorini menjabarkan beragam kategori kosmetik. Antara lain, kosmetika untuk kulit, masker wajah. Lalu,  bedak untuk rias wajah, sabun mandi, alas bedak, sediaan mandi, sediaan depilatori, deodorant dan anti perspiran, sediaan rambut, sediaan cukur. Kemudian, sediaan rias mata, rias wajah, pembersih ris mata dan rias wajah, sediaan perawatan, sediaan perawatan gigi, sedan untuk perawatan dan rias kuku. Juga, sediaan untuk menggelapkan kulit tanpa berjemur, sediaan pencerah kulit.

Must Read

Related Articles