Kamis, Januari 16, 2025

Isuzu Rayakan 50 Tahun Eksistensi di Indonesia, Terus Menemani Roda Perekonomian Bangsa

PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), selaku Agen Pemegang Merek (APM), manufaktur, dan distributor resmi kendaraan Isuzu di Indonesia, merayakan 50 tahun kehadirannya di Tanah Air. Sejak memulai perjalanannya pada 1974, Isuzu telah menjadi pilihan utama bagi generasi demi generasi, khususnya dalam mendukung berbagai sektor usaha yang menjadi penggerak perekonomian Indonesia.

Mengusung tema #IsuzuTerusMenemani, perayaan 50 tahun ini menjadi penegasan komitmen Isuzu dalam menemani para pengusaha Indonesia dengan menyediakan kendaraan-kendaraan yang andal, fungsional, dan ramah lingkungan. Isuzu berjanji akan terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan konsumen di berbagai sektor bisnis.

“Terima kasih atas kepercayaan konsumen kepada Isuzu selama lima dekade ini. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan kendaraan yang efisien dan sesuai dengan kebutuhan Isuzu Partner, guna menunjang bisnis mereka,” ujar Presiden Direktur IAMI, Yusak Kristian Solaeman. Dalam kesempatan ini, Yusak juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pelanggan, mitra bisnis, dan masyarakat Indonesia yang telah memberikan dukungan penuh terhadap perjalanan Isuzu.

Perjalanan 50 Tahun Isuzu di Indonesia

Isuzu memulai kiprahnya di Indonesia pada tahun 1974 dengan menghadirkan model Isuzu TLD. Kehadiran produk ini disambut baik oleh konsumen Indonesia, terutama karena keandalan dan efisiensi bahan bakarnya. Seiring berjalannya waktu, Isuzu terus memperluas jajaran produknya dan meningkatkan kualitas layanan purna jual demi menjaga kepuasan pelanggan.

Isuzu Indonesia juga aktif dalam meningkatkan kompetensi teknis melalui partisipasi dalam I1-Grand Prix, sebuah kompetisi mekanik tingkat dunia. Sejak 2006, tim mekanik Isuzu Indonesia secara konsisten meraih posisi teratas dalam ajang ini dan berhasil mendapatkan Triple Star dalam After Sales Award, sebagai pengakuan atas kualitas layanan purna jual Isuzu yang unggul.

Pada 2008, terjadi perubahan signifikan dalam arah bisnis Isuzu di Indonesia dengan pergantian nama perusahaan menjadi PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI). Pergantian ini menandai fokus baru PT IAMI di industri kendaraan komersial, sesuai dengan DNA utama Isuzu sebagai produsen kendaraan komersial terkemuka.

Must Read

Related Articles