Lewat channel Youtube miliknya Hyell’s Club, Hyeri angkat bicara untuk pertama kalinya setelah drama kencan Han So Hee dan Ryu Jun Yeol berakhir.
Hyeri berbicara tentang keberuntungan dan rasa syukur ini terkait dengan peristiwa dirinya putus dengan sang kekasih Ryu Jun Yeol.
Hyeri menjalin hubungan dengan Ryu Jun Yeol lawan mainnya di Reply 1988 selama sekitar 8 tahun, dan ketika tersiar sang mantan menjalin cinta baru dan dinilai kontroversi oleh Netizen dan media, Hyeri memilih bungkam dan menunggu hingga masalah tersebut terselesaikan.
Dalam episode terbaru ‘Hyell’s Club’, yang tayang pada 5 April lalu, Hyeri mengungkapkan bahwa ia puas dengan hidupnya dan mengungkapkan betapa bersyukur dan beruntungnya dia.
Dalam episode Hyeri ‘Hyell’s Club’ tersebut Hyeri mengundang komedian Jo Se Ho dan aktor Nam Chang Hee sebagai tamu istimewa.
Hyeri ‘Hyell’s Club adalah sebuah tayangan di Youtube yang dibawakan Hyeri. Channel ini memiliki 1.72 Juta pengikut.
Pada tayangan 5 April itu , Jo Se Ho bertanya kepada Hyeri, “Apa yang membuatmu bersemangat?”
Hyeri menjawab, “Saya sangat mirip dengan Nam Chang Hee Oppa. Saya bersemangat untuk tinggal di rumah dan tidak melakukan apa pun.”
Jo Se Ho terus bertanya pada Hyeri, “Bagaimana perasaanmu hidup sebagai Hyeri? Tentu saja banyak orang menyukaimu, tapi kamu pasti punya kekhawatiran sendiri juga. Jadi, aku penasaran bagaimana rasanya hidup sebagai Hyeri.”
Hyeri menjawab tanpa ragu, “Saya merasa baik.” Ia menjelaskan, “Saat aku muncul di acara ‘You Quiz on the Block’, hal yang paling sulit adalah aku harus membicarakan kisahku dan membicarakan hal-hal yang sulit dalam hidupku. tapi sejujurnya, tidak ada apa-apa. … (itu sangat mengganggu saya). Jadi saya akhirnya menari di acara itu.”
Dia melanjutkan, “Saya rasa saya sangat beruntung. Orang-orang menyukai saya apa pun yang saya lakukan.”
Jo Se Ho menambahkan, “Saya mendengar bahwa keberuntungan tidak datang kepada seseorang yang tetap tinggal dan tidak melakukan apa pun. Pada akhirnya, keberuntungan terjadi ketika Anda bertemu satu sama lain, bertemu seseorang, dan mengobrol dengan orang lain. Bagaimanapun, keberuntungan itu datang kepada Anda karena Anda tidak tinggal diam. Tapi bagus sekali kamu menerimanya dengan baik.”