Kesuksesan tentu menjadi sebuah tujuan bagi setiap penyelenggaraan festival musik. Di tengah seabrek kemeriahan panggung yang sudah maupun akan bergulir di tahun ini, FLAVS memutuskan untuk menunda pelaksanaan yang semula dijadwalkan berlangsung tanggal 29 dan 30 Juli 2023.
Visicita Network selaku pihak penyelenggara meminta maaf atas keputusan yang tak mudah ini, terutama bagi para pemegang tiket yang sudah menanti pergelaran sejak jauh hari.
“Keputusan memundurkan FLAVS ini memang bukan hal yang mudah buat kami. Namun kami percaya bahwa ini langkah yang terbaik untuk bisa memberikan pengalaman yang lebih baik buat pecinta musik hip hop, soul and rnb di Indonesia. Kita berharap keputusan pemunduran ini bisa diterima dengan baik agar kami bisa menciptakan pengalaman festival yang lebih baik di bulan Oktober” Ucap M. Riza selaku Festival Director Festival
FLAVS dengan semangat Unity yang sama untuk menghadirkan nama-nama lokal dan internasional akan tetap berlangsung tanggal 14 dan 15 Oktober 2023 dengan lokasi baru yang akan diumumkan menyusul.
Yacko selaku Program Director FLAVS juga menambahkan keterangan, “Ditundanya FLAVS bukan merupakan kemunduran, namun kami optimis akan tetap berkomitmen menampilkan beragam musisi Hip Hop, Soul & RnB serta program yang terbaik bagi pengunjung yang hadir”
Pihak FLAVS segera menjadwalkan pengembalian uang tiket berdasarkan kategori dengan ketentuan yang berlaku. Pastinya, terdapat perubahan kategori tiket yang pastinya bakal menyesuaikan dan lebih terjangkau agar festival dapat dinikmati oleh semua kalangan.
Siapa saja artis-artis lokal dan internasional yang siap tampil di bulan Oktober nanti. Informasi terbaru mengenai FLAVS bisa diakses melalui www.flavs.id atau pantau media sosial Instagram @flavas.id